CALIFORNIA, Berita HUKUM - Samsung bakal meluncurkan produk televisi Ultra-HD terbesar di dunia, dengan ukuran 110 inci. Seperti apa?
Produk TV Ultra-HD tersebut diklaim oleh Samsung sebagai yang terbesar di dunia, seperti dilansir Mashable.
TV Ultra-HD itu memiliki ukuran lebar 2,6 meter dan tinggi 1,8 meter.
Hingga saat ini belum ada informasi mengenai detail spesifikasi dan harga. Namun berdasarkan informasi dari sumber terpercaya, produk tersebut akan pertama kali hadir untuk China, Timur Tengah dan Eropa.
Produk besar ini diperkirakan akan diperkenalkan kepada publik pada gelaran CES 2014 di Las vegas, AS, Januari 2014, bersamaan dengan produk TV Ultra-HD layar melengkung 105 inci. Kita tunggu saja.(ikh/msb/bhc/rby)
|