RUSIA, Berita HUKUM - Satu pesawat angkut Antonov AN - 28, yang dilaporkan NATO bernama Cash, dengan 11 penumpang telah hilang di Rusia Timur-Jauh.
"Hubungan dengan pesawat tersebut terputus pada pukul 12:28 waktu setempat", kata Menteri Program Khusus Wilayah Kamchatka, Sergei Khabarov, sebagaimana dilaporkan RIA Novosti, Rabu (12/9).
"Pesawat itu diduga telah melakukan pendaratan darurat. Satu helikopter Mi - 8 yang membawa beberapa petugas pertolongan telah dikirim ke daerah tersebut", kata Khabarov, Demikian seperti yang dikutip dari antaranews.com, pada Rabu (12/9).(ant/bhc/opn)
|