Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Gaya Hidup    
Nexian
Nexian Rayu Pelanggan dengan Bundling Video Klip Slank
Friday 27 Jul 2012 09:12:21
 

S Nexian Slank Series (Foto: BeritaHUKUM.com/nto)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Nexian mengelontorkan tiga telefon genggam terbarunya dengan menggandeng grup musik Slank dan operator telekomunikasi Indosat. Di dalam telefon genggam tersebut, vendor lokal ini membenamkan tujuh video klip dari album terbaru Slank.

Ketujuh video klip tersebut berasal dari album "I Slank U" dan dikunci di dalam telefon genggam Nexian. Tiga telefon genggam terbaru itu adalah S Nexian Disco Slank G263, S Nexian Touch Slank M5651 dan S Nexian Energy Slank A850.

Di antara telefon genggam ini, satu menggunakan sistem operasi Android 2.2 Froyo sedangkan dua yang lainnya masih berupa feature phone.

Nexian membanderol Rp 299 ribu untuk S Nexian Disco Slank G263. Feature phone ini berbentuk candybar dengan ukuran layar QVGA LCD sekira 2,4 inci. S Nexian Touch Slank M5651 dibanderol Rp 399 ribu dengan layar sentuh QVGA berukuran 3,2 inci. Terakhir, telefon genggam Android S Nexian Energy Slank A850 dibanderol Rp899 ribu dan memiliki layar sentuh QVGA.

Pertimbangan untuk kembali mengeluarkan feature phone ini, menurut Chief Operation Officer S Nexian Harijadi Prawirotomo, adalah karena pasar feature phone masih besar.

"Fokusnya masih tetap feature phone. Sampai akhir tahun kontribusi penjualannya bisa sampai 60 persen," akat Harijadi di Jakarta , Kamis (26/7).

Dia juga mengungkap kenaikan penjualan feature phone Nexian pada semester satu tahun ini ada sekira 10 sampai 15 persen, bila dibandingkan semester satu tahun lalu. "Ini karena harganya (feature phone) semakin murah. Sekarang saja kisarannya Rp 250 ribu sampai Rp700 ribu."

Nexian menargetkan penjualan ketiga telefon genggam yang disematkan video album grup musik Slank tersebut bisa mencapai 400 ribu sampai 500 ribu unit dalam rentang waktu tiga bulan. Menurut Harijadi, target ini sama dengan capaian ketika pertama dan kedua kali bekerja bersama Slank.

Selain dibekali album video, Nexian juga menyematkan beberapa fitur lain seperti Slank Messenger, Slankipedia, Slank Backtone, Slank Player, Slank Forum, Slank Up Date, Slank DotCom dan Slank Application.(bhc/nto)



 
   Berita Terkait >
 
 
 
ads1

  Berita Utama
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

 

ads2

  Berita Terkini
 
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2