Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Legislatif    
Infrastruktur
Komisi V DPR Dukung Pembangunan Infrastruktur Sulawesi
Wednesday 22 May 2013 00:21:37
 

Wakil Ketua Komisi V DPR, Muhidin M. Said.(Foto: Ist)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Komisi V DPR mendukung penuh rencana pembangunan infrastruktur di Pulau Sulawesi. "Untuk membangun Indonesia tidak bisa tidak harus membangun konektivitas di Pulau Sulawesi,"ujar Wakil Ketua Komisi V DPR Muhidin M. Said saat menerima Gubernur se-Sulawesi yang tergabung dalam Badan Kerjasama Pembangunan Regional Sulawesi (BKPRS), di Gedung Nusantara, Selasa, (21/5).

Menurut Muhidin, Komisi V DPR mengharapkan rencana pembangunan jalur kereta api di Pulau Sulawesi dapat segera terwujud. "Memang ada masukan rencana bantuan Cina namun karena anggaran APBN kita cukup maka bisa dimasukkan anggarannya dan kita sepakat dana Bina Marga cukup besar untuk pembangunan di Sulawesi,"paparnya.

Muhidin mengatakan, kendala utama dari pembangunan infrastruktur yaitu persoalan pembebasan lahan. artinya jika tidak tuntas soal lahan tentu dapat menghambat pencairan anggarannya.

Sementara Gandung Pardiman (F-PG) mengatakan, Sulawesi merupakan salah satu koridor MP3EI keempat, dibidang pertanian,perikanan, petambangan karena itu kita harapkan seluruh pembangunan infrastruktur di daerah tersebut dapat terealisasi.

"Ini kita harapkan dapat menjadi percontohan untuk Pulau lainnya, misalnya saja di Pulau Kalimantan kita temui kerap para pemangku kebijakan sering berebut lahan, dan kepentingan di wilayahnya, jadi nanti kita harapkan dapat diundang dan duduk bersama di Komisi V DPR,"ujarnya.

Michael Wattimena (Fraksi Partai Demokrat) menyatakan, dirinya mendukung penuh renecana program di Daerah Sulawesi. "Karena melalui pembangunan di Sulawesi dapat menunjang ketahanan pangan di seluruh Indonesia. yang menjadi perhatian serius yaitu soal pembangunan waduk,"ujarnya.

Menurutnya, Sulawesi merupakan pulau masa depan dan memiliki potensi alam atau energi yang belum digarap dengan serius. "pembangunan jembatan harus menjadi prioritas dalam pembahasan kita, serta Pengadaan rel kereta api di daerah Sulawesi, jika kondisi geografis sulawesi memungkinkan dibangun,"paparnya.(si/dpr/bhc/rby)



 
   Berita Terkait > Infrastruktur
 
  Setahun Jokowi-Ma'ruf, Indef: Pembangunan Infrastruktur Salah Perencanaan dan Wariskan Utang Rp 20,5 Juta Per Penduduk RI
  Kunjungan Jokowi ke Riau, Syahrul Aidi Minta Bukan Jalan Tol Saja Dibangun, Tapi Juga Jalan Umum
  Anggota DPRD Kaltim Siti Rizky Amalia Saat Reses di Kutai Timur
  Periode Kedua, Presiden Harus Selektif Belanja Infrastruktur
  Bitung Siap Menuju Kota Infrastruktur Dunia
 
ads1

  Berita Utama
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

 

ads2

  Berita Terkini
 
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2