JAKARTA, Berita HUKUM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Selasa siang hari tadi mengembalikan tahanan yang sejak (17/1) lalu saat banjir melanda (KPK) diungsikan di rutan Guntur milik TNI.
Kesembilan tahanan tersebut yang sempat diungsikan adalah Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Miranda Swaray Goeltom, Mantan Dewan Pembinaan Partai Demokrat Hartati Murdaya, Mantan Anak Buah Menkes Siti Fadilah Supari, Ratna Dewi Umar, Anggota DPRD Riau Syarief Hidayat, serta rekannya Roem Zein sesama Angota DPRD Riau, Istri Nazaruddin, Neneng Sri Wahyuni, dan Mantan Bupati Buol Amran Batalipu.
Tahanan terakhir yang masuk hari ini ketika pukul 15:00 WIB ke Rutan KPK, adalah Amran Batalipu, sedangkan untuk tahanan yang lain dijadwalkan besok akan dikembalikan kembali ke Rutan KPK.
"Iya jadi belum semua besok, karena baru di cat, dan belum kering catnya," ujar salah seorang petugas pengawal KPK.
Sementara juru bicara KPK Johan Budi, mengatakan akan segera mengembalikan keseluruhan kesembilan tahanan korupsi ke Rutan KPK dalam dua tahapan.
"Semua tahanan akan dikembalikan kesini," ujar Johan, Selasa (29/1).
Johan juga mengatakan bahwa sudah mengantisipasi akan datangya banjir susulan yang akan membuat tanggul penahan banjir di sekitar basement, dan mempersiapkan pompa, dan karung pasir.(bhc/put) |