Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Internasional    
TNI
Gubernur Provinsi Orientale Kongo Tinjau Pekerjaan Kontingen Garuda
Thursday 18 Apr 2013 22:49:16
 

Gubernur Provinsi Orientale Republik Demokratik Kongo, Mr. Bamanisa, saat meninjau pekerjaan jalan Dungu-Ngilima yang saat ini sedang direhabilitasi oleh Satgas Kizi TNI Konga XX-J/Monusco yang didampingi Komandan Satgas Kontingen Garuda XX-J, Letkol Czi Irfan Siddiq. Rabu (17/4).(Foto: Ist)
 
KONGO, Berita HUKUM - Gubernur Provinsi Orientale Republik Demokratik Kongo, Mr. Bamanisa disela-sela kunjungan dan kesibukannya dalam rangka jajak pendapat dan membahas situasi keamanan territorial Dungu dengan beberapa pimpinan FARDC (Force Armee Republique Democratique du Congo) dan Staf JIOC (Joint Inteligent Officer Centre), yang bertempat di ruang Konferensi JIOC, Logbase Monusco, Dungu, menyempatkan diri untuk meninjau pekerjaan jalan Dungu-Ngilima yang saat ini sedang direhabilitasi oleh Satgas Kizi TNI Konga XX-J/Monusco, Rabu (17/4/2013). Dalam kunjungannya, Mr. Bamanisa didampingi oleh Head of Office Monusco, Mrs. Cicile Piazza, Komandan Resimen FARDC dan Komandan Satgas Kontingen Garuda XX-J, Letkol Czi Irfan Siddiq.

Setelah meninjau langsung ke pekerjaan jalan Dungu - Ngilima selama 15 menit, Mr. Bamanisa mengucapkan terima kasih yang sangat besar kepada Kontingen Garuda. Dalam wawancaranya pada media televisi lokal dihadapan Komandan Satgas Kontingen Garuda XX-J/Monusco, para Delegasi dan Perwira lainnya, “Kontingen Garuda XX-J telah membangun jalan dengan begitu hebat, dan ini merupakan suatu prestasi yang luar biasa dan sangat membanggakan. Saya yakin, rakyat Kongo sangat berterimakasih kepada Kontingen Garuda begitu juga PBB sebagai sponsor dalam misi perdamaian ini”, kata Mr. Bamanisa.

Selain mewawancarai Gubernur, wartawan juga mewawancari sejumlah penduduk yang secara kebetulan melintasi jalan tersebut. Mereka merasa sangat senang dengan direhabilitasinya jalan ini, karena dapat memperlancar kegiatan perekonomian sehingga meningkatkan taraf hidup mereka.

Pada akhirnya semangat dan kerja keras yang ditunjukan oleh Kontingen Garuda XX-J pun membuahkan hasil yang membanggakan dan ini diakui oleh rakyat Kongo serta dunia Internasional, sehingga hal ini dapat mengangkat nama baik Bangsa dan Negara Republik Indonesia. Di penghujung kunjungannya sebelum bertolak kembali ke Kisangani (Ibukota Provinsi Oriental), Mr. Bamanisa dan rombongan menyempatkan diri untuk berkunjung ke Sekolah Dasar Dungu Town dan UN Agency.(nto/tni/bhc/sya)



 
   Berita Terkait > TNI
 
  Pengemudi Mobil Plat TNI Palsu Cekcok dengan Pengendara Lain Jadi Tersangka Pasal 263 KUHP
  Jenderal Maruli Simanjuntak Resmi Jadi Kepala Staf TNI AD
  Meutya Hafid: Utut Adianto Pimpin Panja Netralitas TNI Komisi I
  Komisi I DPR RI Sepakat Jenderal Agus Subiyanto menjadi Panglima TNI gantikan Laksamana Yudo Margono
  Aspek Netralitas Akan Jadi Sorotan Komisi I dalam RDPU Visi-Misi Calon Panglima TNI
 
ads1

  Berita Utama
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

 

ads2

  Berita Terkini
 
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2