Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Pemilu    
Pemilu 2014
Ferry Ajak Mahasiswa Sukseskan Pemilu 2014
 

Pemaparan garis besar tentang pemilu oleh Ferry Kurnia Rizkiyansyah.(Foto: Ist)
 
SEMARANG, Berita HUKUM - Usai memaparkan garis besar tentang Pemilihan Umum (pemilu) di Indonesia, Ferry Kurnia Rizkiyansyah selaku anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) berharap pada para mahasiswa untuk ikut berkontribusi menggunakan hak pilihnya di Pemilu 2014 mendatang. "Ikutlah berpartisipasi aktif dalam pemilu, sukseskan Pemilu 2014 dengan menjadi pemilih yang cerdas," ujar Ferry.

Hal senada juga diungkapkan Fitriyah selaku dosen Fisip Undip dalam Seminar Democracy! KPU goes to campus, Rabu (21/11). "Menjadi pemilih yang baik dengan memilih wakil terbaik!" tegas Fitriyah, yang juga pernah menjabat sebagai Ketua KPU Provinsi Jawa Tangah periode 2003-2007.

Selain itu, para mahasiswa juga terus didorong untuk ikut mengawasi dan mencermati kinerja lembaga penyelenggara pemilu, baik KPU maupun Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Fitriyah menambahkan, "Kita juga harus mengawasi kerja dari peserta pemilu, jika ada money politic segera laporkan ke Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu). Itu salah satu cara kita untuk ikut berpartisipasi dalam pemilu."

Kegiatan yang diselenggarakan oleh KPU bekerjasama dengan Universitas Diponegoro (Undip) mendatangkan dua narasumber Ferry dan Fitriyah berlangsung sukses. Ini terlihat dari antusiasnya mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Undip yang tinggi. Mereka datang dari berbagai jurusan disiplin ilmu, ada yang dari ilmu pemerintahan, adm publik, komunikasi, public relation, adm bisnis, pertanahan, hubungan internasional, pemasaran, dan keuangan daerah.

Mahasiswa datang berjubel memenuhi ruangan di lantai 3, Gedung Fisip Undip, Semarang. Pada saat sesi tanya jawab, banyak dari mereka menanyakan peran yang telah dilakukan oleh KPU sebagai lembaga penyelenggara pemilu untuk meningkatkan partisipasi pemilih di Indonesia.

Oleh karena itu, KPU akan terus mengembangkan kegiatan serupa dan terus melakukan sosialisasi guna meningkatkan partisipasi pemilih dalam pemilu mendatang. Karena fenomena yang terjadi saat ini adanya penurunan partisipasi masyarakat sebagai pemilih pemilu yang semakin tahun semakin rendah. (nia/red/kpu/bhc/opn)



 
   Berita Terkait > Pemilu 2014
 
  Sah, Jokowi – JK Jadi Presiden dan Wakil Presiden RI 2014-2019
  3 MURI akan Diserahkan pada Acara Pelantikan Presiden Terpilih Jokowi
  Wacana Penghapusan Kementerian Agama: Lawan!
  NCID: Banyak Langgar Janji Kampanye, Elektabilitas Jokowi-JK Diprediksi Tinggal 20%
  Tenggat Pendaftaran Perkara 3 Hari, UU Pilpres Digugat
 
ads1

  Berita Utama
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

 

ads2

  Berita Terkini
 
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2