Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Eksekutif    
Polda Metro Jaya
Dirbinmas Polda Metro Kunjungi Kampung Tangguh Kecamatan Ciledug Kota Tangerang
2020-09-02 10:19:43
 

Tampak warga RW 09, Lembangbaru V RT 02/RW 02 Kelurahan Sudimara Barat Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang saat foto bersama dengan Dirbinmas PMJ dan perangkat wilayah setempat.(Foto: Istimewa)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Direktur Binmas Polda Metro Jaya Kombes Pol Badya Wijaya mengunjungi Kampung Tangguh Sehat Pos Kamling di RW 09, Lembangbaru V RT 02/RW 02 Kelurahan Sudimara Barat Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Selasa malam (1/9).

Dalam kunjungan itu, Dirbinmas Polda Metro Jaya didampingi Kasubdit Bin Polmas melaksanakan pemantauan kegiatan awak Pos Kamling dalam rangka mengantisipasi dan meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap gangguan kamtibmas guna mendukung Kampung Tangguh yang diharapkan selama pendemi Covid-19.

"Pos Kamling adalah salah satu pilar dan miniatur Bhinneka Tunggal Ika yang sangat penting, dimana tempat berkumpulnya warga tanpa mengenal latar belakang dan salah satu satu bentuk upaya deteksi dini untuk meminimalisir gangguan kamtibmas sedini mungkin," ujar Badya dalam arahannya kepada awak kamling dan warga.

"Dalam pandemi Covid-19 ini banyak timbul masalah, salah satunya informasi yang tidak benar/berita hoax tentang Covid-19, berhati-hati terhadap informasi di medsos," tambahnya.

Selain itu, Badya mengingatkan bahwa jumlah kasus Covid-19 masih tinggi, sehingga harus diatensi dengan baik bagaimana penanganan Covid-19, salah satunya dengan upaya kita membuat kampung tangguh inilah yang memberikan motivasi kepada masyarakat agar mampu mengantisipasi Covid-19.

"Saat ini yang kita khawatirkan adalah OTG (orang tanpa gejala) maka mari kita membiasakan diri untuk melaksanakan protokol kesehatan dengan 3M minimal dengan memakai masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak yang sudah menjadi gaya hidup kita," ujarnya.

Ia juga meminta warga RW 09 agar mempertahankan status zona hijau.

"Covid-19 tidak melihat latar belakang dan mari kita bersama-sama berdoa semoga Covid-19 cepat selesai dan mudah-mudahan kampung tangguh ini tangguh segala-galanya, tangguh dari Covid, dan ketahanan pangan," imbuhnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan bingkisan, Hand Sanitizer, disinfektan dan masker dari Dirbinmas PMJ kepada awak kamling, serta photo bersama. Selanjutnya peninjauan pos kamling, peninjauan ketahanan pangan kampung tangguh dan taman belajar, serta ramah tamah.

Acara tersebut turut dihadiri Kasubdit Bin Polmas, AKBP Sri Wardiningsih, Kapolsek Ciledug Kompol Ali Yuzron, mewakili Kasat Binmas, Wakasat Binmas Polres Metro Kota Tangerang Kompol Purwadi, beserta anggota; Kasi BinKommas, Kompol Rendy, Kasi Binorsosmas, Kompol Sulistio; Wakapolsek Ciledug, AKP Ponco; Kanit Kamsa Satbinmas Metro Kota Tangerang, AKP Ruri; Bhabinkamtibmas Kel. Sudimara Barat, Aiptu Eko; Babinsa Sudimara Barat Peltu Purwanto; Lurah Sudimara Barat, H. Jaini; Kaposkamling/Ketua RW 09 Aiptu Sutarmin S.Pd; Para Ketua RT 1-4; Ibu-ibu Tim Penggerak PKK RW 09; FKPM; Perwakilan Pokdar Kamtibmas Ciledug, dan warga.(bh/amp)



 
   Berita Terkait > Polda Metro Jaya
 
  17 Kasus Kriminal Diungkap dan 37 Pelaku Ditangkap di Wilkum Polda Metro Selama Januari 2024
  Kapolda Metro Pimpin Sertijab PJU, Jabatan Kabidhumas, Kabidkum dan 3 Kapolres Jajaran Resmi Berganti
  Angka Kejahatan di Wilayah Hukum Polda Metro Jaya Naik 32 Persen Selama 2023 Dibanding Tahun 2022
  Polda Metro Luncurkan Layanan Hotline Pengaduan Penanganan Perkara di Nomor WhatsApp 082177606060
  Kapolda Metro Minta Penyidik Profesional dan Utamakan Penegakan Hukum Berkeadilan
 
ads1

  Berita Utama
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

 

ads2

  Berita Terkini
 
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2