JAKARTA, Berita HUKUM - Aksi demo menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), berlangsung di Bundaran Hotel Indonesia (HI) Jakarta Pusat. Aksi ini dilakukan oleh keluarga besar Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).
Aksi ini mengakibatkan kemacetan lalu lintas dari arah jalan Sudirman menuju Jalan MH Thamrin Jakarta Pusat sejauh 2 Km. Seribuan masa yang melakukan aksi orasi dari atas mobil pick up dengan pengeras suara, serta membentangkan sepanduk penolakan BBM dan BLSM.
Aksi kali ini dipimpin langsung oleh Ribka Tjiptaning, Anggota Komisi IX DPR - RI. Dalam pernyataan sikap tertulisnya, Ribka dengan tegas menolak kenaikan BBM dan program BLSM yang ditawarkan Pemerintah.
Program BLSM tidak mampu mengatasi dampak kenaikan harga BBM, "kami menawarkan program prodesa, program padat karya di 28 ribu desa, jami memilih kail dari pada ikan," ujar Ribka dalam orasinya, Rabu (19/6).
Menyerukan kepada seluruh rakyat Indonesia untuk melakukan perlawanan yang terus menerus, terhadap kebijakan pemerintah yang menaikkan harga BBM.
Selanjutnya aksi dari seribuan masyarakat dan simpatisan PDI-P melakukan long march menuju Istana Merdeka Jakarta, guna melakukan aksi lanjutan menolak kenaikan harga BBM.(bhc/put) |