JAKARTA, Berita HUKUM - Selepas di periksa KPK istri Anas Urbaningrum, Athiyyah Laila, yang di periksa KPK selama 5 jam, memilih berlalu begitu saja meninggalkan ratusan wartawan yang sejak pagi menantinya. Sebelum meninggalkan gedung KPK, terlihat hampir selama 30 menit Athiyyah menunggu mobil jemputan Toyota Fortuner berwarna putih L 432 0S sambil berdiri dan duduk di ruang tunggu KPK, beserta seorang rekan wanita yang mengawalnya, tak tampak Anas dalam pemeriksaan kali ini.
Tampak salah seorang pengawalnya berupaya mengkordinasi dengan pengawal lainya, agar mobil jemputan segera naik kegedung KPK.
“Cepatan mobilnya mana, ibu sudah marah itu,’ ujar salah seorang ajudan Athiyyah, Selasa (26/11) di tangga depan gedung KPK Jakarta Selatan.
Sementara setelah keluar dari gedung KPK, istri Anas ini tidak berkomentar sedikitpun saat ditanya para wartawan tentang materi pemeriksaannya. Athiyyah hanya mengatakan, "permisi ya mas, maaf saya mau masuk mobil, permisi maaf, permisi maaf," ujar Athiyyah.
Adapun pemeriksaan Athiyyah Laila saat ini, terkait penyidikan kasus proyek pembangunan Gedung olah raga Hambalang, Bogor Jawa Barat. Diduga kuat pemeriksaan ini terkait posisi Athiyyah Laila sebagai mantan Komisaris PT Dutasari Ciptalaras untuk tersangka Machfud Suroso mantan Direktur Utama PT Dutasari Ciptalaras dalam proyek senilai Rp2,5 triliun, santer beredar bahwa Mahfud Suroso juga memiliki hubungan keluarga dengan Athiyyah dan mereka pernah melakukan perjalanan ke luar negeri bersama.(bhc/put) |