Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Nusantara    
Syafii Maarif
Syafii Maarif: Kerusakan Bangsa Ini Nyaris Sempurna
Sunday 17 Feb 2013 23:39:17
 

Ahmad Syafi'i Maarif.(Foto: Ist)
 
SIJUNJUNG, Berita HUKUM - Tokoh bangsa Ahmad Syafii Maarif menyatakan, kerusakan bangsa ini nyaris sempurna. Pelbagai masalah kebangsaan menumpuk tanpa bisa diatasi oleh pemimpin negara.

Hal itu disampaikan Syafii Maarif dihadapan Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia Irman Gusman, jajaran Pemkab Sijunjung, serta kepala dinas di lingkungan Pemkab Sijunjung, Minggu (17/2) malam. Syafii Maarif dan Irman Gusman berada di Sijunjung untuk menghadiri peringatan hari ulang tahun Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat yang ke-64.

Syafii Maarif mengatakan, pemerintah selalu membangga-banggakan dan mengulang-ulang menyebutkan angka pertumbuhan ekonomi. Memang itu tidak salah. Akan tetapi, pertumbuhan itu tidak merata dinikmati rakyat. Akibatnya, kemiskinan yang dari dulu ingin dihalau tidak pernah bisa dientaskan secara signifikan.

"Dalam Indonesia merdeka tidak akan ada lagi kemiskinan," ujar Syafii Maarif mengutip salah satu isi pidato proklamator Soekarno.

Dalam kesempatan singkat itu, Syafii Maarif juga menyatakan bahwa prosentase kebocoran pajak yang dibayarkan rakyat kepada negara masih tinggi, sekitar 70 persen. Kebocoran pajak ini sudah membaik dari sebelumnya 80 persen.

Syafii Maarif juga menambahkan, kerugian negara akibat pencurian ikan di laut bisa mencapai puluhan triliun setahun.

Sementara birokrasi kita yang seharusnya melayani rakyat malah justru ingin dilayani. Inilah sisa-sisa feodalisme yang masih tertanam dalam kepala para birokrat. Rakyat pun tidak diurus.

Meski kondisi bangsa ini memprihatinkan, buya Syafii menekankan, jangan menyerah. Tidak ada tempat untuk putus asa. "Yang penting kita mengakui kondisi ini dan diperbaiki. Bukan ditutup-tutupi," ujarnya.(rus/kps/hbc/sya)



 
   Berita Terkait > Syafii Maarif
 
  Syafii Maarif: Kerusakan Bangsa Ini Nyaris Sempurna
  Syafii Maarif: Kondisi Negara Ini Jauh dari Kata Bermartabat
  Syafii Maarif Siap Bekerja Objektif dan Radikal
  Syafii Maarif: Gaya Pemimpin Sekarang tak Memberikan Keteladanan
 
ads1

  Berita Utama
Pemerintah Akui Kepengurusan Ikatan Notaris Indonesia Kubu Irfan Ardiansyah

Dasco Gerindra: Prabowo dan Megawati Tak Pernah Bermusuhan, Saya Saksinya

Pengadilan Tinggi Jakarta Menghukum Kembali Perusahaan Asuransi PT GEGII

Presidential Threshold Dihapus, Semua Parpol Berhak Usulkan Capres-Cawapres

 

ads2

  Berita Terkini
 
KPK Bawa 3 Koper Setelah Geledah Rumah Wantimpres Era Jokowi

Mardani: Anies atau Ganjar Tidak Mengajak Pendukungnya Menyerang Prabowo

Oknum Satreskrim Polres Bekasi Dituding Arogan kepada Seorang Warga Taman Beverly Lippo Cikarang Bekasi

Persidangan PKPU Kondotel D'Luxor Bali, Pengacara: Proposal Perdamaian Jauh dari Keinginan Investor

Pemerintah Akui Kepengurusan Ikatan Notaris Indonesia Kubu Irfan Ardiansyah

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2