Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Cyber Crime    
Pembobolan ATM
Subdit 3 Resmob Polda Metro Jaya Menangkap 5 Pelaku Kejahatan Skimming ATM
2018-03-17 13:20:57
 

Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Nico Afinta saat jumpa pers terkait keberhasilan penangkapan 5 pelaku Kejahatan Skimming ATM, Sabtu (17/3).(Foto: BH /as)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Subdit 3 Resmob Dit Reskrimum Polda Metro Jaya menangkap 5 pelaku kejahatan skimming atau pembobolan ATM bank berinisial FH warganegara Hungaria, IRL, LMN dan ASC warganegara Romania, serta MK wanita asal Indonesia. Mereka melakukan aksi skimming di 64 negara.

Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Nico Afinta mengatakan pelaku skimming warga negara asing datang ke Indonesia dengan menggunakan visa turis.

"Mereka datang ke Indonesia dengan menggunakan visa turis, kita akan berkoordinasi dengan pihak imigrasi," ujar Nico di Polda Metro Jaya, Sabtu (17/3).

Menurut Nico, para tersangka melakukan aksinya mulai bulan Juli 2017, mereka mamasang alat skimmer di berbagai ATM di wilayah Jogya, Bandung dan Jakarta sekitarnya.

"Data yang di dapat dari skimmer lalu digandakan ke kartu ATM kosong, kemudian ATM digunakan dan memasukkan nomor Pin. Selanjutnya para tersangka menarik uang tunai," terangnya.

Para tersangka ditangkap, berawal dari laporan nasabah bank, karena dana yang ada di ATM berkurang. Sementara nasabah tidak pernah melakukan transaksi.

"Selanjutnya pihak bank membuat laporan polisi di Polda Metro Jaya. Kemudian polisi melakukan penyidikan, berdasarkan foto yang diperoleh dari rekaman CCTV," tambahnya.

Para tersangka menggunakan hasil kejahatan untuk keperluan sehari-hari.

Tersangka dikenakan pasal 363 KUHP dan atau pasal 46 jo pasal 30 dan pasal 47 jo pasal 31 ayat (1) dan (2) UU RI No.19 tahun 2016 atas perubahan UU RI No.11 tahun 2008 tentang ITE dan atau pasal 3, 4 dan 5 UU RI No.8 tahun 2010 tentang Tindak Pidana Pencucian Uang.(bh/as)



 
   Berita Terkait > Pembobolan ATM
 
  Pembobolan ATM Marak Terjadi, Anggota DPR Imbau Masyarakat Lebih Waspada
  Komplotan Penggasak Duit di ATM Ditangkap, Polisi: Pelaku Belajar dari Medsos
  Komplotan Pengganjal ATM Diringkus Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya
  Pembobol ATM Rp 1 Miliar Ditangkap, Polisi: Dari 4 Tersangka 2 Residivis
  Tim Siber Bareskrim Polri Menangkap 3 Pelaku Pembobol Kartu ATM Mencapai Rp 2,5 Miliar
 
ads1

  Berita Utama
PKB soal AHY Sebut Hancur di Koalisi Anies: Salah Analisa, Kaget Masuk Kabinet

Sampaikan Suara yang Tak Sanggup Disuarakan, Luluk Hamidah Dukung Hak Angket Pemilu

Dukung Hak Angket 'Kecurangan Pemilu', HNW: Itu Hak DPR yang Diberikan oleh Konstitusi

100 Tokoh Deklarasi Tolak Pemilu Curang TSM, Desak Audit Forensik IT KPU

 

ads2

  Berita Terkini
 
Polda Metro Respon Keluhan Pedagang Ikan Modern Muara Baru Jakarta Utara dengan Pengelola Pasar

Nikson Nababan Menyatakan Siap Maju Pilgub Sumut, Jika Mendapat Restu Ibu Megawati

BP2MI Siap Sambut 9.150 Pekerja Migran Indonesia yang Cuti Lebaran 2024 dan Habis Masa Kontraknya Kembali ke Tanah Air

Datang Lapor ke Komnas HAM, MPA Poboya Adukan Polres Palu ke Komnas HAM, Dugaan Kriminalisasi

Gelar Rakor Lintas K/L, Polri Pastikan Mudik-Balik Lebaran 2024 Berjalan Aman dan Nyaman

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2