Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
EkBis    
Komisi VII
Komisi VII Apresiasi Peningkatan Produksi PT Bukit Asam
2018-07-09 14:15:02
 

Ilustrasi. Pabrik PT Bukit Asam.(Foto: Istimewa)
 
PALEMBANG, Berita HUKUM - Komisi VII DPR RI mengapresiasi pendapatan PT. Bukit Asam (PTBA) Palembang yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Hal ini disampaikan oleh Anggota Komisi VII DPR RI Agus Sulistiyono pada saat kunjungan kerja Komisi VII DPR RI ke PTBA Palembang, Sumatera Selatan, Jumat (6/7).

"Memang dari sisi pendapatan dari tahun 2012 sampai dengan 2017 terus meningkat dari tahun ke tahun. Namun kami juga belum bisa menilai kinerja PTBA ini baik atau tidak, karena kami belum diberi perencanaan dan realisasinya, apakah sesuai dengan perencanaan atau tidak," ujar Agus.

Dilihat dari laba bersih, kontribusi pada negara, pendapatan dan total aset, Agus mengatakan bahwa memang dari tahun 2012 angka-angka tersebut terus meningkat. Bahkan hingga tahun 2017 laba bersih mencapai angka Rp4,47 triliun, kontribusi pada negara Rp3,96 triliun, pendapatan Rp19,47 trilliun dan total aset Rp21,99 triliun.

"Itu data yang kita terima dari Direktur Produksi PTBA, Suyo Ekopada saat pertemuan siang ini," ujar politisi PKB itu.

Diketahui, PTBA juga mempunyai komposisi penjualan yang mempunyai angka terbesar, mencapai 61 persen pada sektor domestik. Ini termasuk pemasok terbesar kepada PLN Grup.

PTBA juga senantiasa berkomitmen dalam realisasi CSR, termasuk diantaranya program 'Ayo Sekolah' sebesar Rp2,5 miliar per tahun, 'Bidiksiba' Rp2,7 miliar per tahun, 'Bepasiba' sebanyak 50 orang per tahun, dan beberapa program CSR lainnya, termasuk Bina Wilayah yang mencapai angka Rp88,43 miliar.

Dalam pertemuan antara Tim Kunker Komisi VII DPR RI yang dipimpin oleh Nazarudin Kiemas tersebut dihadiri juga oleh beberapa Direktur dari PTBA, Dirjen PPKL dari KLHK dan juga beberapa Anggota Komisi VII DPR RI.(eno/sf/DPR/bh/sya)




 
   Berita Terkait > Komisi VII
 
  Komisi VII Apresiasi Peningkatan Produksi PT Bukit Asam
  Saat RDP Komisi VII DPR dengan ESDM, Anggota PD Vs PPP Berkelahi
  Komisi VII Tanyakan Eksplorasi Baru Pertamina dan PLN Dianggap Tidak Kompeten
  Raker Komisi VII DPR Singgung Blok Cepu
  Pembangunan SPBN Jangan Disamakan dengan SPBU
 
ads1

  Berita Utama
Mudik Lebaran 2024, Korlantas: 429 Orang Meninggal Akibat Kecelakaan

Kapan Idul Fitri 2024? Muhammadiyah Tetapkan 1 Syawal 10 April, Ini Versi NU dan Pemerintah

Refly Harun: 6 Ahli yang Disodorkan Pihak Terkait di MK Rontok Semua

PKB soal AHY Sebut Hancur di Koalisi Anies: Salah Analisa, Kaget Masuk Kabinet

 

ads2

  Berita Terkini
 
Apresiasi Menlu RI Tidak Akan Normalisasi Hubungan dengan Israel

Selain Megawati, Habib Rizieq dan Din Syamsuddin Juga Ajukan Amicus Curiae

TNI-Polri Mulai Kerahkan Pasukan, OPM: Paniai Kini Jadi Zona Perang

RUU Perampasan Aset Sangat Penting sebagai Instrument Hukum 'Palu Godam' Pemberantasan Korupsi

Mudik Lebaran 2024, Korlantas: 429 Orang Meninggal Akibat Kecelakaan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2